Selasa, 22 Desember 2020 di Desa Tirtanadi telah dilangsungkan tes tulis dan wawancara seleksi perangkat desa Tirtanadi yang bertempat di Kantor Desa Tirtanadi mulai pukul 8.00 Wita. Tim Penjaringan dan Penyaringan Perangkat Desa (TPP.PD) Tirtanadi kemudian membacakan langsung hasil tes tersebut. Salah satu anggota TPP.PD, Ahmad Gupran Taufik, mengatakan bahwa penyampaian hasil tes segera dilaksanakan untuk mendukung kompetisi yang adil. Selain itu, soal tes tulis dibuat oleh hasil kerjasama tim dengan Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Lombok Timur dan diambil pada hari yang sama bersama jadwal tes. Penguji wawancara dilakukan oleh Camat Labuhan Haji, Muhir; Komandan Rayon Militer (Danramil) Kecamatan Labuhan Haji, Anwar; Kepala Polisi Sektor Kecamatan Labuhan Haji, Fahrudin; dan Ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Tirtanadi, Rusliadi. Jalannya seleksi sampai dengan pemeriksaan hasil tes serta pengumuman diawasi langsung oleh Polisi Sektor Kecamatan Labuhan Haji.
Tes ini merupakan tahap akhir dari seleksi perangkat desa untuk mengisi posisi Sekretaris Desa, Kepala Kewilayahan Tirpas, Gunung Malang, Dasan Tereng, Penanggak, dan Mungguk di lingkungan pemerintah Desa Tirtanadi. Sebanyak 16 peserta mengikuti tes dengan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan Covid-19. Semua peserta terlihat menggunakan masker dan menjaga jarak. Kepala Desa Tirtanadi, Ruspan, juga menghadiri acara tersebut. Dalam sambutannya, Ruspan menghimbau kepada seluruh peserta maupun panitia untuk melakukan kompetisi secara adil dan menghindari segala bentuk tindak kecurangan.
Tes tulis dan wawancara yang dilanjutkan dengan pengumuman hasil tes berakhir pada pukul 4.00 wita dengan hasil sebagai berikut :
- Sekretaris Desa : M. HASBULLAH YE
- Kepala Kewilayahan Tirpas : ASRONI, SE
- Kepala Kewilayahan Gunung Malang : TAHARNI
- Kepala Kewilyahan Dasan Tereng : RAMLI, A. Md
- Kepala Kewilayahan Penanggak : MAHSUP
- Kepala Kewilayahan Mungguk : MAHSUP, S.Pd.I